Politik

Mantap, DPC PDIP Rohil Awal Januari Tempati Kantor Kepartaian Sendiri

GagasanRiau.Com Pekanbaru - Kesungguhan untuk membangun dan membesarkan partai ditunjukan dengan serius oleh Dewan Pimpinan Cabang PDI Perjuangan Kabupaten Rokan Hilir. Pasalnya atas berkat gotong royong bersama DPC PDIP Rohil awal tahun akan meresmikan kantor kepartaian yang dimiliki oleh partai berlambang Banteng Moncong putih tersebut.

Kantor DPC PDIP Rohil yang baru tersebut terletak di Jalan Kecamatan, Bagansiapiapi. "Peresmian direncanakan pada 12 Januari 2017, kantor ini kita bangun sejak satu tahun terakhir," kata Ketua DPC PDI-P Rohil, Jamiludin di Bagansiapiapi, Minggu (20/11/2016).

Untuk peresmian, Jamiluddin yang juga Wakil Bupati Kabupaten Rohil ini nantinya akan mengundang seluruh kader yang ada di Rohil serta juga pengurus DPD Provinsi Riau dan pusat.

Ia mengatakan bahwa kantor tersebut dibangun permanen dan merupakan tempat pertemuan agenda kepartaian kedepannya. "Jadi ini milik bersama, untuk acara-acara akan kita pusatkan di bangunan ini," katanya.

Jamiludin mengajak semua kader partai untuk selalu kompak, apalagi partai berlambang moncong putih tersebut saat ini merupakan partai yang memerintah dan harus memberikan kontribusi yang baik untuk daerah.

"Kita harus menggalakkan slogan kerja, kerja, kerja sesuai Nawacita Presiden Jokowi. Jadi kita bisa membangun Indonesia melalui Rokan Hilir ini," kata Wabup Rohil itu.(ANT)

Editor Arif Wahyudi


[Ikuti GagasanRiau.com Melalui Sosial Media]




Tulis Komentar