Terkait Kasus Penutupan Kimteng oleh Pemko

Legislator Pekanbaru : OPD Pandai Cari Muka ke Walikota, Tidak Bekerja

ILUSTRASI

GAGASANRIAU.COM, PEKANBARU - Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Pemerintah Kota Pekanbaru dinilai tidak bekerja dan hanya pandai cari muka. Hingga terjadi kasus diduga ada keracunan saat membeli makanan dari Kedia Kopi Kimteng.

"Komisi I sangat mengharapkan ke dinas terkait agar persoalan ini tidak terulang kembali. Bagaimana bisa membuka usaha tanpa izin. Kelalaian ini bukan semata karena kesalahan pelaku usaha, tapi karena OPD nya tidak bekerja, hanya pandai Cari Muka kepada Walikota," kata Pangkat Purba anggota Komisi I , saat ditemui di DPRD Pekanbaru, Rabu (02/08/17).

Untuk itu ia menegaskan agar OPD di Pemko Pekanbaru tidak lalai dalam melakukan pengawasan terutama meninjau perizinan di setiap pelaku usaha.

"Pelaku UKM di sekitaran bergantung pada operasional kimteng. Kami sudah mengetahui tidak dibukanya kimteng ini sudah banyak warga kami yang menganggur," jelasnya.

Untuk sama-sama menjaga harmonisasi ini, Kimteng diminta tidak melakukan produksi selai pada rotinya. Mengingat, dari hasil kunjungan ke Balai Besar Pengawasan Obat dan Makanan (BBPOM) Pekanbaru, terdapat kandungan mikrob pada selai yang diproduksi.

"Kita mengajurkan kalau belum steril (selai,red) kita minta masyarakat jangan mengkonsumsi selai yang ada di Kimteng. Kalau menu makanan lainnya sudah laik untuk dikonsumsi. Selai memerlukan perbaikan dan uji kepatutan lagi karena hasil uji BBPOM terbukti mengandung mikroba," terangnya.

Editor Arif Wahyudi


[Ikuti GagasanRiau.com Melalui Sosial Media]




Tulis Komentar