Catur Sugeng Susanto Ingatkan Masyarakat Waspada Peningkatan Debit Air Sungai
Bupati Kampar Catur Sugeng Susanto
GAGASANRIAU.COM, KAMPAR - Bupati Kampar Catur Sugeng Susanto ditengah kesibukannya setelah mendapatkan informasi bahwa pihak pengelola PLTA Koto Panjang siang ini secara berangsur-angsur akan melakukan pembukaan pintu air PLTA Koto Panjang sebanyak 4 pintu dengan ketinggian bukaan pintu 50 cm, menghimbau masyarakat untuk selalu waspada terutama yang beraktivitas di hilir sungai Kampar, Rabu(12/2)
"Masyarakat harus diingatkan untuk waspada dengan kembali dibukanya pintu air PLTA, tentunya akan ada peningkatan debit air sungai dihilir namun tak perlu risau karena inilah antisipasi kita setiap memasuki musim penghujan" ungkap Catur
Berdasarkan surat yang dikeluarkan pihak pengelola PLTA Koto Panjang kepada Bupati Kampar dengan Nomor: 0002/STH.00.01/210203/2020, bahwa siang ini akan dilakukan kembali pembukaan 4 pintu air PLTA setinggi 50 cm pada pukul 11.00 WIB.
Diketahui kondisi Pangkalan subuh ini sudah ada wilayah yang terendam luapan sungai akibat tingginya curah hujan di hulu Waduk PLTA Koto Panjang, selain itu sungai Batang Mahat dan Kondisi Sungai Kampar terpantau dari Jembatan Gunung Bungsu dini hari tadi juga mengalami peningkatan debit air.
Informasi Rabu 12 Februari 2020 pukul 06.00 WIB Tinggi permukaan air waduk di Elevasi: 83.10 mDPL, Sementara Outflow Turbin: 351.35 m3/s sedangkan Inflow waduk: 2811.91 m3/s sehingga perlu dilakukannya pembukaan pintu air, adanya kenaikan yang signifikan inflow yang menyebabkan naiknya elevasi waduk. Informasi dari area jembatan pangkalan, air sungai mengalami kenaikan. Maka hari ini pukul 11.00 pintu spillway akan di buka 4 x 50 cm.
Tulis Komentar