Daerah

Hari Ini Pemkab Inhil Akan Mutasikan Pejabat

Gagasanriau.com Tembilahan - Hari ini, Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Kabupaten Indragiri Hilir (Inhil) akan melakukan mutasi dan promosi sebanyak 43 eselon 3 di lingkungan Pemkab Inhil pada hari ini. Hal tersebut disampaikan Kepala BKD Inhil, Syaifuddin kepada gagasanriau.com saat dijumpai di kediaman Bupati Inhil, M Wardan, Jum'at (16/1/2015).

"Jam 2 siang ini kita akan lakukan mutasi dan promosi untuk 43 orang pejabat eselon 3 di lingkungan Pemda Inhil yang dilaksanakan di Aula Kantor Bupati Inhil,"sebut Syaifuddin.

Selain itu, ia juga mengungkapkan ada sebanyak 253 pejabat eselon 4 yang dilakukan mutasi dan promosi. Namun, Syaifuddin menyebutkan pelantikan pejabat tersebut tidak dilaksanakan secara serentak.

"Untuk eselon 4 ada sebanyak 253 orang, namun pelantikan mereka tidak serentak dengan pejabat eselon 3,"ungkapnya.

Ditambahkan Syaifuddin, pelantikan pejabat eselon 4 akan dilakukan di SKPD dimana pejabat tersebut ditempatkan.

"Jadi senin dan seterusnya akan dilakukan pelantikan para eselon 4 dimana mereka ditugaskan. Itu permintaan bupati,"tandasnya.

Reporter Ragil Hadiwibowo


[Ikuti GagasanRiau.com Melalui Sosial Media]




Tulis Komentar