Daerah

Hadapi Pendemo, Pihak Keamanan Kantor Bupati Inhil Perlakukan Massa Secara Anarkis

Gagasanriau.com Tembilahan-Pihak keamanan dikritik oleh massa Forum Mahasiswa Inhil (FAMI) karena bertindak kasar saat menghadang pendemo yang hendak memasuki halaman kantor bupati Inhil untuk menyampaikan tuntutannya. Dimana salah seorang mahasiswa mengaku bahwa dirinya diperlakukan secara kasar secara fisik karena ditendang oleh salah satu anggota Satpol PP Inhil yang mengamankan aksi FAMI.

Seperti yang dialami salah seorang mahasiwa asli Inhil yakni Saifuddin Ikhwan saat melaksanakan aksi orasi di Kantor Bupati Inhil.

Awalnya hanya terjadi adu mulut antara mahasiswa dengan satpol pp yang bermula ketika para mahasiswa menyanyakan apa tugas satpol pp dan polisi yang menghadang mereka untuk masuk bertemu pimpinan daerah HM Wardan.

"Satu terjangan telah mengenai bagian perut saya, saya masih ingat wajahnya, tapi biarlah masyarakat yang menilainya, padahal kita disini bukan anarkis kita hanya menyampaikan aspirasi masyarakat," sebut Saifuddin Ikhwan

Ia juga sempat menantang para satpo pp dan polisi. "Nah sekarang siapa yang premanisme disini, kami atau kalian," teriaknya kesal.

Boboy (panggilan akrapnya) sempat meminta agar mereka yang menerjang perutnya untuk meminta maaf, namun sayangnya permintaan Boboy diacuhkan. "Silahkan tunjuk saja sapa yang menendang,"sebut seorang perwira kepolisian.

Menanggapi sempat terjadinya aksi dorong antara satpol PP, Kasatpol PP Inhil, TM Syaifullah mengatakan bahwa tindakan yang dilakukan oleh anggotanya merupakan salah satu tindakan pengamanan.

"Disini kan banyak kaca-kaca, selain itu mungkin tindakan itu karena imbas dari kekesalan kawan-kawan yang dimulai dari DPRD tadi, karena mereka (para mahasiswa, red) menggunakan bahasa yang tidak sopan dalam menyampaikan orasinya, jadi mungkin kawan-kawan agak terpancing emosinya," Saifullah sembari mengungkapkan bahwa aksi yang dilakukan mahasiswa beda dari aksi-aksi sebelumnya.

Reporter Ragil Hadiwibowo


[Ikuti GagasanRiau.com Melalui Sosial Media]




Tulis Komentar