Daerah

Surya Arfan Dipesankan Wabub Rohil Lakukan Pembenahan Internal

Gagasanriau.com Bagan Siapiapi-Setelah dilantik menjadi Pelaksana Tugas Sekretaris Daerah Kabupaten Rokan Hilir (Plt Sekdakab Rohil) Surya Arfan diharapkan segera melakukan pembenahan di tingkatan internal. Hal ini disampaikan oleh Wakil Bupati Erianda SE.

“Kepada Plt Sekda yang baru, kami berharap, tentunya, didalam lingkungan sekretariat daerah ini, betul-betul terus dibenahi,” harap Erianda, Selasa (3/2/15) usai serah terima jabatan.

Erianda menyebutkan, Bupati Rohil Suyatno juga menekankan kerapian ruangan setiap bagian. “Yang paling penting, pesan dari pimpinan, Pak Bupati, kerapian ruangan setiap bagian,” tegasnya.

Disamping itu, Erianda juga juga mengharapkan Plt Sekda Surya Arfan agar bisa meningkatkan disiplin pegawai, terutama dalam melaksanakan apel pagi diseluruh lingkungan SKPD, dan diawali dari lingkungan Sekretariat Daerah.

Erianda tidak menginginkan lagi, pagi-pagi PNS maupun honorer sudah nongkorng dikedai kopi, karena ini cerminan yang tidak baik.

PNS dan honorer yang kedapatan nongkrong dikedai kopi ini diharapkan Erianda agar diberi sangsi, dan itu sebaiknya juga dilakukan pimpinan SKPD.

Namun sebelumnya, Erianda meminta perlu merangkul dan memberikan kesadaran kepada PNS dan honorer tersebut, dalam bentuk pembinaan.

Reporter Hermansyah


[Ikuti GagasanRiau.com Melalui Sosial Media]




Tulis Komentar